Review game Rules of Survival

Review game Rules of Survival - Bertemu lagi dengan saya Admin Tekno Droid Plus, Kali ini saya menulis artikel dengan judul Review game Rules of Survival, semoga saja isi postingan mengenai Aplikasi, game, bermanfaat buat sahabat Tekno Droid Plus.

Judul : Review game Rules of Survival
link : Review game Rules of Survival


Pada saat ini game MOBA memang tengah digandrungi oleh para gamer di tanah air. Namun mungkin semua itu akan segera berakhir, jika game baru ini mulai di kenal. Game yang mirip dengan Player Unknown’s Battlegrounds (PUBG) versi mobile yang diberi nama Rules of Survival tengah menjadi perbincangan banyak orang. Game ini merupakan gamer besutan dari NetEase yang telah diunduh lebih dari 10 juta dan rating 4,3.

Awalnya game ini dirilis bagi pengguna iOS, namun kemudian menyusul ke Android. Seperti namanya, game ini memilik alur cerita tentang bertahan hidup. Dalam game ini kalian akan menjadi salah satu dari 120 pemain yang saling mencoba untuk membunuh. Game ini diawali dari aksi terjun payung dari pesawat, hingga akhirnya mendarat ke sebuah pulau dan siap untuk bertempur.

Jujur saja sob, awalnya Pecandu Gadget pesimis jika game ini mampu menyajikan keseruan seperti PUBG, hingga akhirnya Pecandu Gadget mencobanya sendiri. Pasalnya kemarin-kemarin masih seru bermain game MOBA ya jadi agak males main game yang lain hehehe.

Melihat dari sisi grafis, Pecandu Gadget yakin bahwa game ini tidak dibuat asal-asalan. Pasalnya game ini mempunya kualitas grafis 3D yang memukau. Itu poin plus yang pertama, sedangkan yang kedua, kontrol permainan juga intuitif dan mudah dikuasai. Intinya game ini benar-benar memukau deh sob.

Ada beberapa mode dalam game ROS seperti mode solo, duo, atau squad (4 orang). Nah jika kalian bermain sebagai tim, seperti halnya game Mobile Lagends kalian diharuskan untuk fokus terhadap kerja sama tim.

Nah bagi kalian yang ingin mencoba, dan baru saja mencoba ada sedikit tips dari Pecandu Gadget. Pecandu Gadget menyarankan agar setelah kalian terjun segera pergilah ke suatu bangunan untuk mendapatkan senjata dan perlindungan yang diperlukan.

Pada game ini kalian juga di tuntut untuk memilik taktik untuk bisa bertahan hidup dan memenangkan pertandingan. Mengingat bahwa lingkaran zona aman juga akan semakin mengecil. Dua pilihan buat kalian, yaps bertahan atau menyerang.

Jika kalian fokus bertahan carilah titik tengah dari zona aman, agar kalian tak mati sia-sia, karena jika kalian berada diluar zona aman, darah kalian sedikit demi sedikit akan berkurang. Nah bagi kalian yang suka untuk menyerang, maka ikutilah suara kaki, suara tembakan dan kalian akan menemukan musuh, tapi ingat tetap selalu berhati-hati. Pasalnya dalam game ini, sekali kalian mati kalian tidak akan hidup lagi, dan otomatis kalian langsung kalah.

Seperti kata NetEase Games, bahwa game Rules of Survival ini bukan hanya sekedar permainan. Ini adalah tentang pertempuran hidup dan mati. Widih serem amat ya sob?
Melihat dari pertumbuhan pemain dan rating di play store, game mungkin saja bisa jadi pesaing berat game Mobile Lagends yang tengah di gandrungi pada saat ini. Bagi kalian yang penasaran dengan game ini, silahkan cobain deh, pasti ketagihan. Pecandu Gadget saja main game ini sampai lupa mandi, lupa makan, bahkan sampai lupa kalau punya pacar, hehehehe



Bagaimana postingan Artikel tentang Review game Rules of Survival ?

Mungkin cukup sekian postingan Review game Rules of Survival kali ini, semoga bisa memberi manfaat untuk anda. Sampai bertemu kembali di postingan artikel selanjutnya. Jangan lupa bagikan artikel ini jika bermanfaat.

Terima kasih telah membaca artikel Review game Rules of Survival dengan alamat link https://teknodroidplus.blogspot.com/2018/02/review-game-rules-of-survival.html

Related Posts:

0 Response to "Review game Rules of Survival"

Post a Comment